tips memilih gitar akustik

Untuk para pemula dalam belajar gitar atau seseorang yang berniat untuk belajar gitar, gitar akustik adalah alat musik yang disarankan. Karena gitar akustik memiliki beberapa kelebihan bagi para pemula. Harga yang murah, dan jenisnya pun beragam. Namun, dalam memilih gitar akustik kita perlu memperhatikan beberapa hal. Berikut hal-hal yang harus diperhatikan.

1. Kenali musik yang akan kita mainkan

Musik adalah sesuatu hal yang dapat mencerminkan diri kita dalam bermain musik sehingga kita perlu memperhatikan hal ini sebelum membeli sebuah gitar akustik. Hal ini bertujuan agar kita dapat bermain musik dengan lebih rileks dan santai sehingga musik yang kita mainkan dapat dinikmati oleh orang lain. Selain itu, dalam mengenali musik kita, kita juga tidak akan merasa kecewa dalam memilih gitar akustik.

1. Perhatiakan suara dari gitar

Setelah kita yakin dengan kebutuhan kita, kita dapat mencari gitar yang cocok dengan karakteristik musik kita. Dan hal yang perlu diperhatikan adalah kualitas suara yang dihasilkan oleh gitar yang akan kita beli. Pastikan suara yang dihasilkan adalah suara yang jernih dan indah sehingga pendengar tidak merasa terganggu oleh permainan kita nanti.

1. Sesuaikan ukuran gitar dengan diri kita

Selain suara, hal yang perlu diperhatikan adalah ukuran gitar. Hal ini bisa kita lakukan atau kita coba dengan cara memainkan gitar dengan cara berdiri, duduk, atau jongkok. Jika merasa belum nyaman, cobalah ukuran yang lain hingga kita menemukan ukuran yang tepat untuk kita.

1. Bentuk dari gitar akustik

Sebelum membeli, hendaklah kita teliti. Karena bentuk dari gitar juga mempengaruhi permainan kita. Bentuk gitar yang kita rasa keren dapat merebut hati para pendengar wanita. Namun selain itu, pada saat kita membeli gitar, telitilah setiap sisi dari gitar. Hal ini bertujuan agar suara tetap jernih dan bagus. Jika pada bagian gitar ada yang pecah, maka suara dari gitar akan terpengaruhi.

Selain badan gitar, cek juga neck dari gitar tersebut. Apakah lurus atau tidak. Hal ini dapat mempengaruhi cara bermain kita. Cek juga bagian fret boardnya. Jangan sampai terlalu tinggi. Sebab jika terlalu tinggi, jari-jari kita akan merasa sakit pada saat memainkan gitar itu.

1. Senar/tali gitar yang digunakan

Gitar akustik memiliki dua macam, yaitu menggunakan senar nylon dan senar steel. Untuk para pemula disarankan terlebih dahulu belajar menggunakan senar/tali gitar yang terbuat dari bahan nylon. Senar nylon memiliki kelenturan yang lebih baik karena saat bermain, jari tidak akan merasa sakit. Jika sudah mulai terbiasa, kita dapat beralih menggunakan gitar dari senar steel.

Namun, hal yang perlu diingat bahwa terdapat gitar dengan senar nylon maupun senar steel juga mempengaruhi dalam hal memilih gitar. Jadi tentukan terlebih dahulu gitar yang akan dipilih.

kunci utama bermain gitar

Ada 2 tahap utama dalam mempelajari alat musik ini yaitu dengan pengenalan partitur nada dan pengenalan teknik memainkan. Kedua tahap ini dapat dilakukan melalui pendidikan formal ataupun pelatihan (short course). Namun keunikan alat musik ini adalah dapat pula dipelajari secara otodidak dengan mem-by pass tahap I (Pengenalan Partitur). Melly Goeslaw (Band Potlot) dan Paul McCartney (The Beatles) merupakan sebagian kecil musisi-musisi besar yang mampu berkreasi tanpa mengenal partitur nada. Berikut ini tips cepat belajar gitar otodidak:
1. Mengenal Jenis Musik. Pada tahap awal in, Anda hanya diharapkan dapat mengenal jenis musik terlebih dahulu. Baik itu jenis musik rock-balad, pop-balad maupun alternatif. Mengapa Balad dan alternatif, karena 2 jenis musik ini dominan menggunakan instrumen gitar dalam penyajiannya. Sehingga diharapkan anda lebih terfokus mengenal nada-nada yang dihasilkan instrumen gitar, karena berlatih dengan menggunakan lagu akan lebih cepat dibandingkan anda menghafal chord demi chord. Lagu-lagu balad yang sering digunakan oleh pemula dalam belajar gitar seperti Love of a Livetime (Fire House), Children Cry (White Lion) ataupun Love Of My Life (Extreme). Karena selain lagunya bagus, akan terdengar expert walau sebenarnya sederhana dalam memainkannya.
2. Memiliki Gitar. Memiliki gitar memang bukan merupakan hal yang wajib, namun sangat berpengaruh terhadap akselerasi Anda dalam menguasai instrumen ini. Ada beberapa jenis gitar yang perlu anda kenal yaitu : gitar nylon, string dan electric. Untuk tahap belajar, Anda lebih baik memilih gitar dengan tipe nylon, karena selain ringan dipetik, jari-jari tidak terlalu terluka (berkapal) ketika jari anda membuat chord. Gitar Nylon juga digunakan dasar untuk berlatih musik klasik, jadi bagi anda yang kemudian tertarik untuk menekuni gitar klasik, hal ini akan sangat menguntungkan
3. Mengenal Chord Dasar. Pada tahap ini, anda sudah mulai malakukan pengenalan awal teknik bermain gitar dengan mempelajari kunci-kunci dasar yang mudah diterapkan seperti Am, Em, G, C atau F. Setelah lancar menghafal dan berpindah dari satu chord ke chord yang lain, tingkatkan pemahaman chord anda dengan chord-chord lain yang lebih sulit. Berikut ini beberapa chord yang bisa anda pelajari:

main gitar


Belajar bermain gitar awalnya memang sulit dan terkadang membuat stres orang yang mempelajarinya.
Untuk bermain gitar anda harus siap merasa agak sakit pada ujung jari kiri anda, karena akan digunakan untuk menekan senar untuk membuat formasi kunci gitar
Untuk memulai latihan anda harus menyetem gitar anda terlebih dahulu agar suara 6 senar gitar bisa harmonis dan tepat. Jika tidak distem maka anda tidak akan bisa belajar, karena suaranya tidak mungkin pas. Untuk stem gitar anda bisa minta tolong orang lain atau stem sendiri dengan insting. Untuk masalah stem gitar anda bisa mencari buku panduan bermain gitar di toko buku.
Jika sudah OK, maka selanjutnya anda tinggal mencoba gonjreng pada kunci standar sampai jari anda anda terbiasa dengan posisi masing-masing kunci. Kemudian coba buka buku lagu-lagu yang ada kunci gitarnya, lalu coba ikuti perubahan dari kunci ke kunci dengan tempo yang sesuai dengan aslinya sebisa mungkin berdasarkan filing anda.
Jika sudah bisa maka anda bisa mencoba bermain bareng dengan suara kaset atau lagu yang sebenarnya. Namun syaratnya adalah steman pada gitar anda sesuai dengan steman yang ada di kaset dan kunci lagu yang ada di buku atau majalah juga benar sesuai dengan yang di kaset dan gitar anda.